So please, stay with me forever
Till the end of my life
(The Only One, Sierra Soetedjo)
Awalnya sekedar iseng mencari lagu jazz yang enak di dengar dalam Youtube, entah kenapa bebepa waktu ini saya menyenangi mendengarkan salah satu aliran musik ini. setahuku musik Jazz adalah aliran musik yang berasal dari Amerika Serikat pada awal abad ke-20 dengan akar-akar dari musik Afrika dan Eropa. dalam bermusik biasanya Musik jazz dicirikan dengan menggunakan gitar, trombon, piano, trompet, dan saksofon.
Namun ada yang menarik dari pencarian ini, disaat saya menemukan satu lagu berjudul The Only One . Pertama kali mendengarkannya saya langsung tertarik dengan isi lagu ini, suka dengan lirik lagunya. lalu saya lihatlah videonya dan ternyata penyanyinya juga cantik (maklum lelaki), penyanyinya bernama Sierra Soetedjo. selain wajah yang cantik suaranya juga bagus. lalu mencobalah saya mencari tahu sosok ini, tentunya dibalik karya-karya lagunya.
Profil
Nama aslinya adalah Amanda Sierra Soetedjo atau dikenal sebagai Sierra Soetedjo (lahir di Jakarta, 26 Juni 1984; umur 28 tahun) adalah penyanyi jazz berkebangsaan Indonesia. Ia pernah belajar olah vokal di WAAPA (Western Australia Academy of Performing Arts). walaupun sebagai pendatang baru dalam belantika musik jazz, Sierra juga sempat berduet dalam album ketiga Tompi, My Happy Life, dalam lagu "Love Letter", sebagai penyanyi tamu. Sierra juga telah beberapa kali tampil di Java Jazz Festival dan berduet dengan Katon Bagaskara untuk beberapa lagu Kla Project. Sierra juga seringkali tampil di Salihara Community ataupun dalam Pitoelas Big Band.saat ini Album perdananya, The Only One dirilis pada tahun 2011.
Menurut saya, Sierra Soetedjo memang cantik disamping itu suaranya juga bagus (naluri kelelakian saya yang bicara nih hehe). walaupun diawal memang niatnya cuman sekedar ingin mencari lagu-lagu jazz Indonesia tapi satu nama ini menjadikan pencarian lebih menarik. disamping itu juga penyanyi jazz lainnya di Indonesia, yang sempat saya dapatkan lagu-lagunya adalah Maliq and D'Essentials, Tompi, Andien, Dira Sugansi, dan Calvin Jeremy. memang penyanyi jazz Indonesia senior seperti Indra Lesmana tidak kalah dalam lirik-lirik lagunya. tapi saya lebih menyukai yang tersebut diatas, biar lebih mengikuti arus muda. hehe
Dari lagu-lagunya dalam almbum pertama ini, saya lebih menyukai satu lagu The Only One. entah kenapa kalau syahrini bilang "sesuatu gitu" hehehe. tapi apapun itu, sieraa telah mendatangi dalam lantunan lagu-lagunya telah datang ikut mengisi playlist lagu di tiap malam-malam mengerjakan tugas kuliah saya.
Ini dia Lirik Lagu "The Only One- Sierra Soetedjo-
Baby, I love you more than before
Looking at those stars in the sky
They are beautiful tonight
Darling, I won’t let my feelings go
Cause you’re the only one
I have in my heart
Reff.
So please, stay with me forever
Till the end of my life
So please, stay with me forever
Till the end of my life
And so many years gone I felt so secure Cause you,
I believe in you And I’ll do all I can
to be with you again
Oh darling…
I love you more each day
Download Album Sierra Soetedjo "The Only One"
(Seandainya jarak itu boleh dihilangkan sementara, saya ingin merequest dan memperdengarkannya lagu ini buat DIA... :) heheh)
Komentar