Langsung ke konten utama

Optimisme Niat

Beberapa tahun lalu mungkin saya lebih suka untuk bermimpi-mimpi, itu juga yang membuat saya seringkali menulis tentang imajinasi baik itu di blog atau buku kecil "si hijau" saya. memang, saya percaya bahwa ketika kita masih mampu untuk bermimpi sesungguhnya kita dapat menciptakan mimpi itu menjadi nyata. dalam buku Ibrahim El Fikhy, yang membahas tentang berpikir positif menyatakan bahwa keinginan yang kuat terhadap sesuatu dapat membuat kita terus berpikir tentang hal itu, dan banyak pengalaman dengan keinginan tersebut dia secara tidak langsung memberikan dorongan positif pada dirinya untuk mencapai keinginan tersebut. Tawakkal menjadi kunci dalam usaha tersebut.


Allah SWT berfirman :
Barang Siapa tawakal kepada Allah, niscaya Dia mencukupkan (keperluan)nya (Q.S. Al Thalaq: 3)
Sesungguhnya Allah Menyukai orang-orang yang tawakal pada-Nya (Q.S. Ali Imran: 159)
Sesungguhnya Allah tidak menyianyiakan pahala bagi orang-orang berbuat kebaikan (Q.S. Al Taubah: 120)
maka sesungguhnya janji Allah itu pasti akan ditepati. lalu bagaimana dengan rencana mimpi yang kita inginkan namun tenggat waktu yang di target telah habis? teman saya menanyakan hal itu pada saya. bingung juga sih, namun setelah bertanya ke beberapa artikel cara paling mudah adalah membuat daftar mimpi tersebut. namun tentunya mesti dilakukan dengan sungguh-sungguh dan kuncinya Tawakkal Kepada-Nya. Insya Allah di cukupkan...

satu pengalaman foto, foto ini saya ambil sewaktu di bali persis sudut dan model yang sama dengan foto yang saya ambil beberapa tahun lalu di Baubau tepatnya di Pantai Bone-bone kelurahan tarafu, baubau. semula mungkin kejadian kebetulan menurutku, namun setelah mengingat-ngingat ternyata awalanya foto yang di baubau saya buat untuk membuat teman-teman untuk percaya bahwa saya lagi di Bali. nah ternyata betul saat ini foto yang mirip ini diambil di bali bukan di baubau hehehe...
Keinginan yang kuat, tuliskan mimpi-mimpimu, lakukan usahamu, dan bertawakkal lah...satu pelajara penting setelah berusaha "mengingat sejarah" ,,,,,nice..
(oh ya..maaf foto yang sama diambil di Baubau, tdk dapat ditampilkan disini arsipnya ada di komputer di baubau, suatu saat mungkin saya akan sandingkan berdua heheh)..

tahun 2012 (Bali)


tahun 2010 (Baubau)












Percayalah kawan, Usaha yang disertai Tawakkal akan berjalan baik...
satu pelajaran berharga untuk hari ini buat saya, Insya Allah ada Jalan..:)

Komentar

Tulisan Populer

JANGAN MENGUTUK SEPI DI TENGAH KERAMAIAN

Merasa sepi adalah bagian dari esensi kepemilikan rasa oleh manusia, namun terkadang perasaan sepi menjadi bagian penghalang terhadap sesuatu yang lebih produktif. Perasaan sepi setidaknya pernah dirasa oleh setiap manusia. Berbagai macam alasan bisa muncul dari adanya perasaan sepi ini, mulai dari sesuatu yang termiliki hingga sesuatu yang menyangkut posisi keberadaan makhluk. Namun perasaan sepi dimaksud disini adalah perasaan sepi yang lain, bukan karena kesendirian disuatu tempat, tapi lebih menyangkut sesuatu yang termiliki dalam rasa (baca: hati).

Nyanyian Bocah Tepi Pantai

Gambar disini Diantara bagian pulau yang menjorok kelaut, terselip sebuah kehidupan manusia sederhana. Bocah-bocah manusia yang menggambar masa depannya melalui langkah-langkah diatas pasir, mempelajari kehidupan dari nyanyian angin laut, dan menulisakan kisah melalui deburan ombak yang mengajari menggaris tepi daratan dengan buihnya. Hari-harinya dilakukan dilaut, berkomunikasi dengan laut sekitar. Setiap hal diberikan oleh laut, kecuali sesuatu yang selalu dinantikan mereka, sesuatu yang selalu dinanti anak manusia dalam hidup, dan menjadi kehidupan bagi generasinya mendatang, yakni sesuatu yang berwujud kesempatan. Kesempatan yang disebut kasih sayang Ina’ [1] mereka.