Seringkali orang-orang hebat itu, bukan berasal dari kilaunya lampu kamera, ramainya kemunculannya pada televisi atau riuhnya sorak sorai orang-orang saat ia muncul.
Tapi, kadang kala orang-orang hebat itu berada di tempat yang sunyi, jarang dilewati kebanyakan orang bahkan pada tempat yang seringkali tidak sadari. Mereka terus bergerak, memberi nilai, merubah keadaan dan mencipta keajaiban kecil bagi lingkungannya.
Pada beberapa bulan lalu saya berkunjung ke panti asuhan yang sekaligus pesantren Al Ikhlas, Kaisabu. Seperti biasa, turun dari kendaraan saya bertanya pada salah seorang anak disitu. Ustad mana? Ia jawab, di dalam ada ummi.
Lalu saya masuk, bertemu ummi. Pertanyaan pertama setelah mengenalkan diri, saya tanya "ummi, ustad mana?". Beliau terpaku sebentar, lalu tersenyum kemudian menjawab "ustad sudah tidak ada". Ada titik bening disudut mata beliau.
Saya kembali bertanya,"maksudnya ummi?".
"Iya, sekitar dua minggu lalu. Sempat dirawat juga dibawa ke rumah sakit, terus minta pulang". Jawab ummi, dengan sedikit bergetar.
Sekelebat, ingatan saya jauh menjamah sosok ustad, La Jamali namanya. Sebagimana ceritanya untuk mendirikan panti asuhan Al Ikhlas ini. Masih lekat kata beliau, "pertolongan Allah Swt itu dekat kok".
Lalu sekarang, ummi yang mengurus anak-anak panti sekarang?.
Beliau tersenyum, "iye, ini peninggalan ustad warisan beliau. Insya Allah, pasti Allah Bantu".
Saya terdiam, berusaha menyajikan senyum, berusah menguatkan meski saya pun tidak punya itu.
Dari sosok perempuan yang dipanggil ummi ini, ada kekuatan begitu besar. Beliau tak memilih untuk kalah, disaat ini bisa saja untuk itu. Kini tanpa ustad, bagaimana panti dan anak-anak itu?
Kembali saya mengingat Ustad La Jamali, bahwa "dengan pendidikan kita bisa menciptakan keajaiban-keajaiban".
Saya akan berkunjung kembali, bertemu beliau. Saya penasaran, bagaimana perempuan atau ummi mencipta keajaiban-keajaiban menurut versinya.
Tunggu yaa...tulisan selanjutnya.
Mau bantu juga boleh...
Komentar